PedomanBengkulu.com, Lebong - Jum'at (22/04/2022) pagi sekitar pukul 09.50 WIB, masyarakat Desa Tik Kuto Kecamatan Rimbo Pengadang Kabupaten Lebong melaporkan terjadinya kasus pembunuhan, yang mengakibatkan seorang pria parubaya harus meregang nyawa.
Belum diketahui secara pasti apa permasalahan yang menyebabkan seorang pria yang juga keponakan korban sendiri, harus tega menggorok leher paman sendiri hingga terputus.
Bahkan informasinya, korban yang biasa panggil Taen ini meninggal, setelah lehernya ditebas oleh keponakannya sendiri berinisial A. Saat kejadian, kondisi desa yang sepi dan memang kawasan yang bukan padat penduduk.
Dikonfirmasi Kapolres Lebong, AKBP Awilzan melalui Kasat Reskrim Iptu Alexander via seluler membenarkan peristiwa tersebut. Bahkan pihaknya sudah berkoordinasi dengan Mapolsek Rimbo Pengadang dimana saat ini pelaku sudah diamankan.
"Betul (kejadian,red) itu, pelaku sudah diamankan dan saat ini masih di Mapolsek Rimbo Pengadang," ungkap Kasat Alexander.
Namun pihak kepolisian belum bisa menyampaikan secara detil informasi terkait kejadian berdarah yang menewaskan seorang pria dengan leher terputus tersebut.
"Masih didalami, nanti kalau sudah hasil penyidikan akan disampaikan," singkatnya.[spy]