Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Harpelnas 2025: BPJS Ketenagakerjaan Rejang Lebong Gelar Layanan Spesial dan Edukasi Digital

PedomanBengkulu.com, Rejang Lebong - Dalam rangka memperingati Hari Pelanggan Nasional (Harpelnas) 2025, BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Rejang Lebong menggelar serangkaian kegiatan istimewa pada Kamis, 4 September 2025. Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap peserta sekaligus wujud komitmen BPJS Ketenagakerjaan dalam memberikan pelayanan terbaik.

Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Rejang Lebong, Yogo Iman Kristianto, menyambut langsung peserta yang datang dengan melakukan "sapa pagi" serta mengedukasi peserta mengenai kemudahan layanan digital melalui aplikasi JMO (Jamsostek Mobile). Aplikasi ini memungkinkan peserta untuk mengakses berbagai layanan seperti pembaruan data, pendaftaran, pengajuan klaim JHT, simulasi saldo, kartu digital, dan layanan lainnya secara praktis.

“Tahun ini, dengan mengusung tema ‘Andai Tahu Duluan, Dilayani Sepenuh Hati, Bisa Jadi Kisah Kebahagiaan’, BPJS Ketenagakerjaan Rejang Lebong berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan prima dan setulus hati bagi seluruh peserta,” ujar Yogo.

Sebagai bagian dari perayaan, BPJS Ketenagakerjaan Rejang Lebong juga membagikan souvenir dan snack kepada peserta yang datang langsung ke kantor sebagai bentuk apresiasi dan ungkapan terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan.

“Hari Pelanggan Nasional menjadi momentum terbaik bagi kami untuk mempererat hubungan dengan peserta. Semoga dengan beragam kemudahan layanan dan manfaat yang kami berikan, semakin banyak masyarakat yang sadar akan pentingnya perlindungan jaminan sosial ketenagakerjaan, baik untuk diri sendiri maupun orang-orang terdekatnya,” tutup Yogo.