Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Mau Melancong ke Jepang? Batik Air Buka Rute Penerbangan Indonesia-Nagoya

PedomanBengkulu.com, Jakarta - Anak usaha maskapai penerbangan Lion Air, Batik Air, akan membuka rute penerbangan baru dari Indonesia menuju Nagoya di Jepang mulai 30 Maret 2023.
Penerbangan di rute ini menggunakan pesawat Boeing 737. Pesawat ini mempunyai 2 kelas (bisnis dan ekonomi), konfigurasi (tata letak) kursi pada kelas bisnis 2-2 dan kelas ekonomi 3-3.

Danang Mandala Prihantoro, Corporate Communications Strategic of Batik Air, dalam keterangan tertulis yang dikirimkannya kepada media ini, Sabtu (4/3) menjelaskan, penerbangan ini transit di dua bandar udara utama di luar negeri, yaitu Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur Malaysia (KLIA) dan Bandar Udara Internasional Taipei Taoyuan di Taiwan (TPE).

Sementara penerbangan dari Indonesia dari tiga wilayah di Indonesia, yaitu Indonesia bagian barat terbang dari Bandar Udara Internasional Kualanamu Medan di Deli Serdang Sumatera Utara (KNO), Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta Jakarta di Tangerang (CGK).

Indonesia bagian tengah terbang dari Bandar Udara Internasional Yogyakarta Kulonprogo (YIA) dan Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo, Jawa Timur (SUB).

Indonesia bagian timur terbang dari Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali (DPS) dan Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar di Maros Sulawesi Selatan (UPG).

“Penerbangan dilayani tiga kali seminggu, setiap Selasa, Kamis dan Sabtu,” terangnya.

Melalui Rute baru ini, Batik Air berharap dapat mendukung upaya Pemerintah Indonesia dalam mendatangkan wisatawan asing ke Indonesia melalui gerakan Bangga Berwisata di Indonesia.

“Diharapkan rute baru ini dapat memperkuat konektivitas udara antara Indonesia dan Jepang, sehingga mendorong peningkatan jumlah wisatawan asing yang berkunjung ke Indonesia dan membawa manfaat bagi sektor pariwisata Indonesia,” tutup Danang.[Rls]