Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Senator Riri Siap Berkolaborasi untuk Bawa IPSI Kepahiang Semakin Tangguh dan Berprestasi


PedomanBengkulu.com, Kepahiang - Mengejutkan! Senator muda Indonesia, Hj Riri Damayanti John Latief memutuskan turun gunung guna mengemban amanah sebagai Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Cabang Kabupaten Kepahiang periode jabatan tahun 2022 hingga 2026 mendatang.

Tujuh perguruan yang ada di Kabupaten Kepahiang secara aklamasi mempercayakan Anggota Majelis Permusyaratan Rakyat (MPR) RI itu untuk menahkodai organisasi yang menjadi wadah bagi seluruh jajaran pencak silat Indonesia tersebut.

"Insya Allah dalam waktu dekat IPSI Kepahiang akan ikut serta dalam POPDA. Kita berharap kontingen Kabupaten Kepahiang bisa menjadi yang terbaik di tingkat provinsi dan mewakili Bengkulu ke tingkat nasional," kata Hj Riri Damayanti John Latief usai pelantikan, Senin (13/6/2022).

Kakak Pembina Duta Generasi Berencana (GenRe) BKKBN Provinsi Bengkulu ini menjelaskan, IPSI Kabupaten Kepahiang akan berkolaborasi dengan pemerintah daerah, BUMN, perbankan dan perusahaan yang ada di Kabupaten Kepahiang untuk membentuk Tim IPSI Kabupaten Kepahiang yang tangguh.

"Insya Allah kita akan membentuk atlet-atlet yang berprestasi yang bisa berlatih teratur dan terukur dengan mengikuti semua event di Provinsi Bengkulu dan nasional. Alhamdulillah saat ini kita sudah punya pelatih bersertifikat nasional," ujar Hj Riri Damayanti John Latief.

Plt Ketua DPD Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Provinsi Bengkulu ini menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ketua IPSI Kabupaten Kepahiang sebelumnya sekaligus pendekar Pimpinan Daerah 287 Tapak Suci Putera Muhamadiyah Kabupaten Kepahiang, Sumarno.

"Harapan ke depan kita bisa mengirimkan utusan pelatihan wasit nasional, pelatih nasional dan yang lainnya kepada pengurus IPSI di Kabupaten Kepahiang. Kepada seluruh senior, mohon bimbing dan arahkan kami untuk kemajuan IPSI Kepahiang," demikian Hj Riri Damayanti John Latief.

Data terhimpun, Dewan Penasehat Karang Taruna Provinsi Bengkulu itu dilantik selaku Ketua IPSI Kepahiang di GOR Kabupaten Kepahiang oleh Ketua Pengurus Daerah (Pengda) IPSI Provinsi Bengkulu Hopaiara pada Sabtu (11/6/2022) kemarin.

Hadir dalam pelantikan tersebut Wakil Bupati Kepahiang Zurdi Nata, Sekretaris Daerah Kabupaten Kepahiang Hartono, Wakapolres Kepahiang Kompol Jupri, Perwakilan Danramil Kepahiang dan Kasi Pidsus Kejari Kepahiang Dwi Nanda Saputra.

Selain itu ikut hadir dalam pelantikan diantaranya perwakilan Kantor Cabang Bank Bengkulu Cabang Kepahiang, Ketua KONI Kepahiang Andreano, Pengusaha Kepahiang Yamin, serta tujuh perguruan silat yang tergabung dalam IPSI Kabupaten Kepahiang.

Wakil Bupati Zurdi Nata menyatakan dukungan kepada Hj Riri Damayanti John Latief dan siap untuk bersinergi untuk menjuarai berbagai event di depan mata. Ia optimis Senator muda Indonesia itu bisa memperkenalkan pendekar silat Kepahiang baik di panggung nusantara bahkan hingga ke pentas dunia.

Total terdapat 36 orang pengurus IPSI Kepahiang yang dilantik berasal dari tujuh perguruan yang ada di Kepahiang. Saat pelantikan, semua bersatu menampilkan atraksi terbaiknya. IPSI Kepahiang selama ini dikenal sebagai penyumbang medali terbanyak di setiap event provinsi. [Muhammad Qolbi]