Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Penerima Raskin di Bengkulu Selatan Meningkat

BENGKULU SELATAN, PB - Entah ada hubungannya atau tidak dengan meningkatnya jumlah penduduk miskin di Bengkulu Selatan. Yang jelas jumlah masyarakat penerima Raskin (Beras Miskin) atau yang saat ini disebut Rastra (Beras Sejahtera) jumlahnya mengalami peningkatan.

Jika dibandingkan dengan tahun 2016, Keluarga Penerima Manfaat (KPM) Raskin sebanyak 12.732 KK, tahun 2017 ini jumlahnya meningkat menjadi 13.609 KK. Atau mengalami kenaikan sebesar 877 KK.

"Kemarin (7/4/17), kami baru menerima data dari Kementerian Sosial melalui Pemda Provinsi. Kalau untuk data dan kuota itu kita terima dari Kementeria Sosial," jelas Kabag Ekonomi dan Sumberdaya Alam Sekretariat Daerah Kabupaten Bengkulu Selatan Isran Kasiri.

Setelah menerima data tersebut, lanjut Isran, pihaknya akan mengirimkan Surat Permintaan Alokasi (SPA) ke Bulog. Secepatnya, setelah proses tersebut maka Rastra (Raskin) akan segera di distribusikan ke Kecamatan yang ada di Bengkulu Selatan.

"Infonya, Beras itu telah siap di gudang Bulog. Artinya bila ini cepat selesai, maka secepatnya akan kita distribusikan. Karena data dan filenya baru saja kemarin kami terima. Untuk data kuota perkecamatan belum bisa kita sampaikan, karena datanya masih di CD," ujar Isran buru-buru sembari meninggalkan ruang kerjanya. (Apd)