Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE
Berita Terkini

Kasis Pidsus Kejari Rejang Lebong Dijabat Hironimus Tafonao

PedomanBengkulu.com, Rejang Lebong- Gerbong Mutasi di jajaran Kejaksaan Negeri  Rejang Lebong. Kali ini jabatan kepala seksi pidana khusus ( Kasi Pidsus) yang sebelumnya dijabat oleh Albert SE, AK, SH MA digantikan oleh Hironimus SH MH yang sebelumnya menjabat sebagai Kasi Intel di Kejaksaan Negri Nias Selatan Provinsi Sumatra Utara. Pelantika  dan serah terima Jabatan dipimpin oleh Kepala Kejaksaan Negeri Rejang Lebong Fransisco Tarigan  SH MH di Aula Kejari Rejang Lebong, Selasa 29/4/2025.

Disampaikan Kajari, Mutasi ataupun pergantian pejabat di lingkungan Kejaksaan merupakan hal yang biasa. 

"Mutasi ini merupakan bagian dari kebutuhan organisasi untuk menjaga efektivitas dan efisiensi kerja, serta memberikan kesempatan bagi pegawai untuk mengembangkan diri," Kata Kajari

Kajari juga menyampaikan bahwa selama kasi pidsus dijabat oleh Albert penanganan  perkara pidana khusus sangat baik 

' Untuk pak Albert saya ucapkan trimakasi karena selama menjabat kasi pidsus di Kejari Rejang Lebong, cukup banyak prestasi yang torehkan dan untuk kasi pidsus yang baru pak Roni saya minta untuk cepat beradaptasi dan bekerja dengan baik karena masih ada pr pr yang harus diselesaikan, "ungkap Kajari 

Usai dilakukan pelantikan, kegiatan dilanjutkan dengan  agenda kenal pamit antara kasi pidsus yang lama dan kasi pidsus yang baru kepada seluruh pegawai di lingkungan Kejaksaan Negeri Rejang Lebong. 

 Hironimus SH MH yang dilantik sebagai kasia pidsus Kejari Rejang Lebong telah beberapa kali bertugas di provinsi bengkulu yakni sebagai Jaka Fungsional di Kejari Kota Bengkulu selanjutnya diangkat sebagai Kasi Pidum di Kejaksaan Negri Kepahiang. Pada tahun 2019- 2022 diangkat sebagai kasi pidum. Pada tahun 2022-2025 dilantik sebagai kasi Intel dikejakaaan Negri Nias Selatan ( Julkifli Sembiring)