Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Ini Sembilan Ekspektasi Hajah Leni untuk Bengkulu di 2024

PedomanBengkulu.com -  Tahun 2024 sudah di depan mata. Berbagai rencana serta harapan telah diungkapkan oleh sebagian besar orang mengenai resolusi yang ingin dicapai pada tahun depan sehingga hidupnya dapat terarah dan termotivasi dalam mencapai perubahan positif dalam menjalani kehidupan.

Begitu pula bagi Calon Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) periode 2024-2029 Nomor Urut 9 Hj Leni Haryati John Latief. Perempuan berhijab kelahiran Taba Anyar 31 Oktober 1964 ini mengungkapkan sembilan harapannya untuk Bengkulu di tahun 2024 mendatang.

Pertama, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala memberikan keberkahan untuk Provinsi Bengkulu dari langit dan dari bumi sehingga dengan keberkahan itu warganya dapat hidup sejahtera, aman dan damai.

Kedua, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala memenangkan calon presiden yang memiliki kepedulian besar terhadap kemajuan Bengkulu.

Ketiga, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala memberikan Bengkulu gubernur yang dapat mengangkat potensi Bengkulu sehingga provinsi ini dapat berdiri sejajar dengan daerah-daerah maju lainnya di Indonesia.

Keempat, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala menetapkan para kepala daerah terpilih di seluruh kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu dari kalangan orang-orang yang peduli dan mencintai masyarakat.

Kelima, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala mempersatukan hati pemerintah, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, tokoh perempuan, akademisi, termasuk awak media serta seluruh elemen masyarakat untuk membangun Bengkulu yang bermartabat.

Keenam, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala jadikan Bengkulu sebagai gerbang ekonomi di Sumatera dengan terkoneksinya laut, darat maupun udara Bengkulu dengan provinsi tetangga maupun dengan pulau-pulau terdekat.

Ketujuh, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala jadikan seluruh sumber daya alam Bengkulu sebagai sumber kesejahteraan dan kemakmuran, bukan sumber konflik dan pertikaian.

Kedelapan, ia berharap Allah subhanahu wa ta'ala jadikan aparatur pemerintahan menjadi pelayan masyarakat yang handal, ramah, profesional dan menyenangkan hati.

"Kesembilan, saya berharap Allah subhanahu wa ta'ala berikan kekuatan kepada masyarakat Bengkulu untuk memakmurkan masjid-masjid menjadi sumber peradaban," demikian ungkap Hj Leni Haryati John Latief, Jumat (29/12/2023).

Hj Leni Haryati John Latief sendiri merupakan kandidat yang digandrungi oleh netizen atau warganet. Hal ini terkonfirmasi melalui hasil polling yang diinisiasi salah satu media swasta terbesar yang berbasis di Bengkulu, beberapa waktu yang lalu.

Dari puluhan ribu voters dalam polling tersebut, Hajah Leni menduduki posisi tiga suara tertinggi. Sementara seluruh provinsi di Indonesia mendapatkan jatah empat kursi. Polling tersebut digelar bukan untuk kepentingan politik kelompok atau individu tertentu.

Hj Leni Haryati John Latief dikenal sebagai sosok perempuan solehah yang kiprahnya di masyarakat tak diragukan lagi. Saat ini ia aktif sebagai Ketua Badan Koordinasi Majelis Taklim Masjid Dewan Masjid Indonesia (BKMM-DMI) Provinsi Bengkulu, Pembina Bundo Kanduang Provinsi Bengkulu dan banyak organisasi lainnya. (AM)