Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Dukung Pilkades, Hajah Leni Tekankan Kades Terpilih Harus Jadi Teladan Sejahterakan Warganya

PedomanBengkulu.com, Bengkulu - Pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak akan digelar di 15 desa di Kabupaten Bengkulu Selatan, Kamis (15/6/2023) besok. Di Rejang Lebong, Pilkades rencananya akan digelar pekan depannya atau tepatnya pada 21 Juni 2023 di 66 desa yang tersebar pada 13 kecamatan.

Pembina Bundo Kanduang Provinsi Bengkulu Hj Leni Haryati John Latief mengatakan, Pilkades adalah salah satu pesta demokrasi yang dapat menjadi momentum terbaik dalam mempersatukan warga untuk membangun desa masing-masing dengan semangat kebangsaan yang berkemajuan.

"Desa adalah sebuah bagian penting bagi sebuah daerah. Adanya Pilkades membuat setiap calon kepala desa harus merumuskan visi misi yang baik untuk memakmurkan dan mensejahterakan desanya supaya kelak bisa dilaksanakan dengan sungguh-sungguh ketika terpilih," kata Hj Leni Haryati John Latief, Rabu (14/6/2023).

Lulusan Magister Administrasi Publik Universitas Bengkulu ini optimis demokrasi di desa saat ini telah semakin baik dan warga telah mampu memilah calon pemimpin yang tepat yang dapat menjadi teladan sekaligus mengayomi mereka di kala suka dan duka.

"Masyarakat pasti sudah punya jejak rekam setiap calon, tentang kedisiplinannya, visi misinya, prestasinya, sikapnya dalam setiap suasana dan keadaan. Insya Allah dalam Pilkades serentak tahun ini setiap daerah akan mendapatkan kepala desa yang layak dijadikan teladan," Hj Leni Haryati John Latief mendoakan.

Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Provinsi Bengkulu periode jabatan 2017-2022 ini menekankan pentingnya bagi warga desa untuk menghilangkan pengkotak-pekotakan atau potensi keterbelahan dalam masyarakat.

"Siapa yang jadi kepala desa sejatinya telah ditetapkan Allah subhanahu wata'ala. Yang kalah nggak perlu sedih dan kecewa. Yang menang nggak boleh sombong dan takabur. Selesai pemilihan, semua harus bersatu memajukan desa. Yang menang harus bisa mencairkan suasana, merangkul dan mempersatukan kembali kandidat dan masyarakat yang tidak memilihnya," tandas Hj Leni Haryati John Latief.

Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Bengkulu ini menambahkan, sejatinya seorang kepala desa memiliki tugas yang cukup berat untuk memaksimalkan potensi sumber daya alam (SDA) dan sumber daya manusia (SDM) yang dimiliki desanya.

"Kalau SDA dan SDM ini terkelola dengan baik, desa akan jadi magnet ekonomi yang menawarkan pendapatan yang bagus sehingga warga tidak perlu merantau ke kota-kota besar untuk memperbaiki kualitas hidup. Saya yakin tahun ini para kandidat kepala desa di Bengkulu adalah orang-orang hebat yang dapat memajukan desanya," demikian Hj Leni Haryati John Latief. [Muhammad Qolbi]