Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Harga Ayam Potong Ikut Naik Jelang Ramadhan


Pedomanbengkulu.com, Seluma - Berbagai jenis bahan pokok terus mengalami kenaikan jelang memasuki bulan suci ramadhan . Kini giliran ayam potong mengalami kenaikan harga sejak dua pekan terakhir (28/2/2022). Di pasar desa Cahaya Negeri, ayam potong kini hargnya Rp. 35 ribu perkilogramnya. 

"Naiknya sudah kurang lebih dua minggu terakhir ini, sebelumnya hanya sekitar Rp. 28 ribu sampai Rp. 30 ribu satu kilogramnya," ujar Susi, salah satu pedagang ayam potong. 

Susi mengatakan, dengan naiknya harga ayam potong, berpengaruh terhadap daya beli masyarakat. Pembeli mengurangi jumlah ayam yang dibeli ataupun mengganti dengan bahan pokok lainnya. 

"Terasa sekali berkurangnya, biasanya jual bisa sampai 120 Kilogram, sekarang paling 70 sampai 80 Kilogram saja. Karena pembeli juga mikir mikir mau beli, harganya sudah naik," ujarnya. 

Harga ayam potong diprediksi masih akan kembali naik dalam satu bulan kedepan. 

"Bisa jadi naik lagi dekat bulan puasa nanti," jelasnya. (IT2006)