Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Berlubang, Warga Perbaiki Jalan Provinsi Secara Swadaya


PedomanBengkulu.com, Lebong - Jalan provinsi yang rusak di Desa Talang Leak II Kecamatan Bingin Kuning Kabupaten Lebong, yang mengalami kerusakan akhirnya diperbaiki oleh masyarakat setempat secara swadaya pada Minggu (7/11/2021). Kerusakan badan jalan itu sendiri sudah banyak memakan korban, meskipun awal 4 bulan lalu pernah dilakukan tambal sulam oleh Dinas PU Provinsi Bengkulu, namun jalan tersebut kembali mengalami kerusakan. 

Melihat sudah banyaknya korban kecelakaan lalu lintas (Lakalantas), sejumlah warga berinsiatif melakukan perbaikan secara mandiri dengan mengecor jalan berlubang di lokasi tersebut.

"Alhamdulillah perbaikan jalan berlubang ini semuanya swadaya masyarakat. Ada yang nyumbang semen dan pasir semuanya dari warga," ungkap warga Talang Leak II, Emen kepada PedomanBengkulu.com Minggu (7/11/2021) siang.

Dikatakan Emen, dirinya bersama warga sekitar secara gotong royong menambal jalan berlubang, karena dilokasi tersebut sudah sering pengendara sepeda motor yang terjatuh. Apalagi disaat musim hujan, kebanyakan para pendatang yang masuk ke Lebong tidak tahu bahwa dilokasi itu jalannya berlubang. 

"Jangankan pendatang, warga kita Lebong juga sering terjatuh melintasi kubangan air ini," ucapnya.

Kedepannya, lanjut Emen, dirinya bersama warga sekitar juga berharap. Dalam pelaksanaan tambal sulam tolong diperhatikan kualitasnya. Jangan sampai perawatan atau tambal sulam yang kadang tidak setiap tahun dilaksanakan, tetapi mutunya kurang bagus.

"Lihat saja baru beberapa bulan ditambal sulam PU Provinsi, sekarang sudah berlubang lagi," pungkasnya. [spy]