Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Gunakan Mesin Amerika, Washbar Layani Laundry Kilat Tapi Higienis

Masyarakat Kota Bengkulu yang mencari laundry super cepat namun rapi, wangi dan higienis kini tak perlu lagi bersusah payah mencari.

Pasalnya, Washbar, sebuah tempat laundry yang terletak di Jalan MT Haryono Kelurahan Kampung Bali atau sebelah toko Biru Komputer telah memenuhi semua kriteria tersebut.

Sang Owner, Chrisley Tanawie, mengatakan, berbeda dengan laundry tradisional dan kiloan, Washbar dapat diakses menggunakan coin laundry.

"Untuk mengoperasikan mesin harus menggunakan coin khusus. Hanya dalam waktu dua jam semua proses pencucian selesai," katanya kepada Pedoman Bengkulu, Selasa (15/8/2017).

Mendatangkan mesin cuci langsung dari Amerika Serikat, lanjutnya, pencucian di Washbar tidak bergantung kepada cuaca, tak perlu dijemur dan terkena debu serta polusi kendaraan.

"Pengeringan dilakukan di dalam mesin. Sehingga begitu keluar langsung bisa dilipat," imbuhnya.

Ia menjelaskan, kebanyakan baju yang dicuci dengan coin laundry tidak memerlukan setrika. Setiap pakaian yang dicuci juga terpisah dengan costumer lain.

"Orang yang benar-benar higienis dan sensitif bila pakaiannya tercampur tak perlu khawatir. Sebab, satu mesin khusus satu costumer sehingga tidak ada resiko pakaian tercampur," ungkapnya.

Untuk beberapa pakaian yang memang perlu disetrika, tuturnya, Washbar akan memberikan pelayanan setrikaan uap, bukan setrika listrik.

"Tidak ada resiko pakaian akan gosong," tekannya.

Meski menggunakan coin laundry, namun Washbar juga menerima order kiloan. Harganya relatif murah, perkilo hanya Rp 6 ribu.

Sementara untuk bad cover besar hanya Rp 20 ribu dan bad cover kecil hanya Rp 15 ribu.

"Yang kita tawarkan disini adalah dengan harga yang standar atau bahkan lebih murah (khusus bed cover, red), meski kita bisa memberikan nilai jauh lebih besar kepada pelanggan," ujarnya dengan ramah.

Washbar buka sejak pukul 07.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB.

Washbar berdiri pada tanggal 24 Juli 2017. Awalnya, Chrisley Tanawie hanya berniat untuk berlibur dengan pacarnya.

Kemudian mereka membuat janji melakukan sesuatu yang berguna supaya bisa berlibur bersama. Dan yang ia lakukan adalah membuat usaha Washbar tersebut.

"Karena saya lihat disini belum ada jasa laundry coin, makanya saya memutuskan untuk membuka laundry coin di Bengkulu. Kami dapat dihubungi melalui nomor telepon 082280804100," tutupnya dengan santun. [Nurhas]