Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Wagub Bangga Bila Banyak Generasi Muda Hafal Al-Qur'an

BENGKULU, PB - Selain pembangunan fisik, pembangunan spiritual juga sangat dibutuhkan di Provinsi Bengkulu. Hal ini diungkapkan Wakil Gubernur Rohidin Mersyah saat menghadiri lomba “Hafiz Kecik”, program hafalan Al-Quran yang digelar salah satu televisi lokal Bengkulu dalam menyambut bulan ramadhan.

Wakil gubernur Rohidin Mersyah, mengapresiasi program pencarian bakat berupa dalam bidang keagaaman ini. Menurut Rohidin Mersyah sangat membanggakan apabila generasi muda di Provinsi Bengkulu banyak yang hafal Al-Quran. Hal ini akan memberi manfaat yang besar untuk masyarakat dan pembangunan Provinsi Bengkulu.

“Saya kira kegiatan seperti ini harus kita support dan mendapatkan perhatian dari pemerintah, apalagi menjelang ramadhan sehingga syi'ar Islam betul-betul hidup. Karna kita sekarang dihadapkan dengan persoalan kenakalan remaja usia sekolah. Dengan kegiatan seperti ini saya kira akan sangat positif dampaknya,” ujar mantan Wakil Bupati Bengkulu Selatan ini.

Dalam babak 60 besar pencarian “Hafiz Kecik”, Wagub hadir sebagai juri kehormatan. Tampak senyum rasa bangga tersungging di wajah alumnus Universitas Gajah Mada ini saat menyaksikan penampilan para peserta yang hafal dan lancar melafaskan ayat-ayat Al-Quran sesuai dengan soal pertanyaan yang diberikan.

Salah seorang peserta dari SDIT Al-Marjan Febria Erianti mengatakan, dirinya sangat senang bisa masuk sampai babak 60 besar dan berharap bisa jadi juara sehingga bisa membanggakan keluarga dan sekolah.

“Saya sudah mempersiapkan diri dengan menghafal beberapa juz ayat Al-Quran untuk mengikuti hafiz kecik ini,” ujar siswi kelas 5 SD ini.

Acara “Hafiz Kecik” ini merupakan program tahunan salah satu televisi swasta Bengkulu dan telah memasuki musim ke tiga. Program ini ditayangkan selama bulan ramadhan. Para peserta diseleksi dari sekolah dasar se Kota Bengkulu. [Ms]