Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Kesbangpol Provinsi Ajak Ormas Bangun Bengkulu

BENGKULU, PB - Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Bengkulu melakukan kegiatan pembinaan Organisasi Masyarakat (Ormas). Ormas yang dibina adalah Ormas yang terdaftar di Badan Kesbangpol Provinsi Bengkulu.

Ormas yang terdaftar tersebut, mendapat pembinaan dalam kegiatan bertemakan ""Melalui Pembinaan Ormas Kita Sukseskan 5 Program Prioritas Gubernur Bengkulu Melalui Wonderful Bengkulu 2020" pada Selasa (25/4) di Madelin Hotel, Pantai Panjang. Kegiatan ini bertujuan menjadikan Ormas sebagai garda depan pembangunan.

Selain itu, Keberadaan Ormas juga diharapkan bisa menjadi maslahat baga orang banyak. Hal itu sejalan dengan semangat program Gubernur Bengkulu untuk keluar dari stigma Provinsi miskin dan tertinggal. Untuk itu salah satu program yang mesti didukung Ormas dan seluruh lapisan masyarakat provinsi Bengkulu adalah program menuju Wonderful Bengkulu 2020.

Kegiatan ini menghadirkan sejumlah Narasumber, diantaranya, Kepala Badan Kesatuan Bangsa Politik Provinsi Bengkulu, Kepala Bidang Komunikasi Politik dan Kemasyarakatan dan Akademisi Universitas Bengkulu.

Beberapa materi yang dipaparkan narasumber terkait dengan Peran dan Fungsi Pemerintah Daerah Dalam Mediasi Organisasi Kemasyarakatan, Pemberdayaan Ormas Dalam Mewujudkan Bengkulu yang Maju, Sejahtera, Bermartabat dan Berdaya Saing Tinggi dan Potret Kemitraan Pemerintah Daerah dan Organisasi Kemasyarakatan. [DM]