Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Zulkifli Hasan Lantik DPW PAN Provinsi Bengkulu Periode 2015-2020

Zulkifli Hasan'BENGKULU, PB - Pengurus DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Bengkulu periode 2015- 2020 resmi dilantik. Simak: Desakan Kader, Helmi Hasan Kembali Pimpin PAN 2016-2021.

Lihat juga: HUT PAN ke 18 PAN Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis dan Bazar UMKM dan Fogging, Bakti Sosial Sambut HUT PAN ke 18 serta Festival Dangdut Meriahkan HUT PAN ke -18.

Pelantikan pengurus baru PAN ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum DPP PAN, Zulkifli Hasan di Kantor DPW PAN, Tanah Patah, Kota Bengkulu, Selasa (6/09/2016) malam.

Kepengurusan DPW PAN ini disahkan melalui Surat Keputusan (SK) DPP PAN dengan nomor 104 tahun 2016. Dalam SK tersebut menetapkan kepengurusan DPW PAN Provinsi Bengkulu 2015-2020.

Susunan kepengurusan DPW PAN Provinsi Bengkulu yang baru dipimpin Helmi Hasan sebagai Ketua, Asnawi A Lamat sebagai Wakil Ketua, Parial Sebagai Sekertaris dan Haris Suharsa sebagai Bendahara.

Saat melantik pengurus wilayah PAN Bengkulu, Zulkifli Hasan berpesan kepada seluruh kader untuk menjaga nama baik partai dan mengibarkan bendera PAN keseluruh pelosok Provinsi Bengkulu.

"Jagalah nama baik PAN, setia pada cita-cita dan kedaulatan nasional, demokrasi dan keadilan sosial berdasarkan moral agama dan kemanusiaan," kata Zulkifli saat memberikan bendera PAN kepada pengurus baru DPW PAN Provinsi Bengkulu.

Selain melantik pengurus wilayah, PAN juga melantik pengurus DPD tingkat II yang ada diseluruh Kabupaten/Kota se Provinsi Bengkulu. Lihat juga: PAN Target Menang Pilkada Benteng dan Pilwakot.

Selain dihadiri pengurus DPP, pelantikan juga dihadiri oleh ratusan kader dan simpatisan se-Provinsi Bengkulu. Tampak hadir pula beberapa pejabat diantaranya Bupati Bengkulu Selatan, Dirwan Mahmud. [MS]