Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Dewan Kota Janji Anggarkan Pembangunan Jalan untuk 20 KK

Dewan Sidak Jalan (1)BENGKULU, PB - Jalan tanggul 1 RT 1 Kelurahan Semarang belum tersentuh pembangunan. Pada saat hujan kemarin, jalanan di kawasan ini dalam keadaan becek dan penuh lumpur. Hal ini dikeluhkan oleh warga kota yang ada di kawasan tersebut.

Baca juga : 3.700 Meter Jalan Lempuing Diperlebar

Merespon keluhan tersebut, rombongan Komisi II DPRD Kota Bengkulu melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke kawasan ini, Selasa (19/7/2016). Saat sidak diketahui, jalanan itu belum masuk dalam APBD Kota Bengkulu Tahun Anggaran 2016 ini.

"Setelah dicek kita tahu bahwa anggaran untuk perbaikan jalan ini pada APBD Tahun 2016 belum masuk. Padahal jalan ini masih becek dan sempit seperti yang bisa kita lihat sendiri," kata Ketua Komisi II DPRD Kota Bengkulu, Suimi Fales.

Meski tidak masuk dalam APBD Tahun 2016, lanjut Suimi, pihaknya berencana untuk memasukkan jalan ini pada APBD Perubahan Tahun Anggaran 2016. Sebab, kata dia, jalan ini memang menjadi akses warga kota sebanyak 20 KK dan terdapat lahan pertanian warga.

"Tadi sudah kita sampaikan bahwa jalan ini akan kita masukan kedalam APBD Perubahan Tahun 2016 sebab jalan ini menjadi akses satu-satunya bagi 20 KK disini serta terdapat lahan petanian milik warga, jadi ini penting jalan ini untuk diperbaiki,” ungkapnya.

Disisi lain, Ketua RT 1 Keluarahan Semarang, Rian, mengatakan, jalan yang mereka lewati saat ini memang dalam kondisi buruk dan masih tanah. Kata dia, selama 10 tahun jalan ini belum tersentuh perbaikan.

"Kami berharap jalan ini segera diperbaiki karena memang masih buruk sekali. Kalau hujan deras jadi becek. Padahal ini jalan satu-satunya untuk warga menjalankan aktifitas. Kami berharap ini segera diperbaiki," demikian Rian. [Nurul Saadi]

Dewan Sidak Jalan (3) Dewan Sidak Jalan (2)