Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Jelang Pilkada, Kapolda Jamin Bengkulu Aman

BENGKULU, PB - Menjelang perhelatan Pilkada Serentak 9 Desember 2015, Kapolda Bengkulu Brigen Pol M. Ghufron menjamin pelaksanaan Pilkada akan berjalan lancar dan kondusif, Senin (05/10).

“Kita yakin jelang pilkada akan tetap aman, sebab pada tanggal 25 Oktober pasangan calon kepala daerah sudah menandatangani kesiapan untuk menang dan kalah. Dari awal kepolisian sudah mengantisipasi situasi agar tetap kondusif, jadi saya jamin Bengkulu akan aman dan kondusif,” katanya disela-sela menghadiri HUT TNI ke 70 di Lapangan Sport Center, Pantai Panjang.

Kepada Pedoman Bengkulu, ia mengatakan pihaknya sudah menyiapkan personil kepolisian untuk mengawal pelaksanaan Pilkada pada 9 Desember akan datang. “Nanti ditiap TPS akan ada dua orang personil kepolisian ditambah dengan petugas Perlidungan Masyarakat (Linmas). Kalau jumlah TPS 4500 maka ada 9000 personil yang sudah kami siapkan,” jelasnya.

Menanggapi pernyataan Mantan Ketua Mahkaman Konstitusi (MK) Republik Indonesia, Mahfud MD bahwa konflik horizontal akan rentan terjadi dalam Pilkada serentak mendatang, Kapolda Bengkulu mengungkapkan sudah mengantisipasi timbulnya konflik horizontal tersebut.

“Antisipasi sudah kami lakukan terutama didaerah tapal batas dan wilayah yang rentan konflik, seperti perbatasan Bengkulu Utara dan Lebong, Desa Talang Bano. Untuk itu kami yakin pelaksanaan Pilkada akan berjalan aman dan tertib,” terangnya.

Seperti yang diketahui Provinsi Bengkulu ikut menggelar Pilkada serentak pada 9 Desember yang akan datang. Pilkada Serentak diBengkulu akan dilaksanakan di delapan Kabupaten, seperti Kabupaten Bengkulu Utara, Mukomuko,Rejang Lebong, Lebong, Kepahiang, Bengkulu Selatan, Kaur dan Seluma. (Muammarsyarif)