Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Di Bulan Bahasa Bahtra Unib Gelar Panggung Puisi

[caption id="attachment_1066" align="alignleft" width="300"]Ilustrasi Ilustrasi[/caption]

BENGKULU, PB- Dalam memperingati kegiatan bulan bahasa dan sastra, Himpunan Mahasiswa Bahasa dan Sastra Universitas Bengkulu (Bahtra-Unib) menggelar lomba baca puisi yang diikuti murid Sekolah Dasar (SD) hingga mahasiswa Se-Kota Bengkulu, Senin (5/10).

Sebanyak 21 SD dan 17 SMP yang ada di Kota Bengkulu ikut berpartisipasi. Dan perkiraan puluhan siswa tingkat atas (SMA) dan mahasiswa ikut berpartisipasi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang Laboraturium Kreatif. Mereka mengusung tema Revitalisasi Peran Bahasa Indonesia Sebagai Alat Pemersatu Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Pantia kegiatan Eko Purwandi berharap bahasa Indonesia bisa dicintai sebagai bahasa persatuan. Diera saat ini, bahasa Indonesia dinilai sering terpinggirkan karena pewajiban bahasa asing.

"Puisi adalah sarana yang baik karena melibatkan pikiran dan emosi. Semakin sering penggunaan kata-kata dilafalkan maka kecintaan akan bahasa dapat timbul," katanya.

Dalam acara pembukaan tersebut tampak hadir para juri yang terdiri dari akedemisi Unib, Drs. Amril Chanrhas, MS, Dra. Emi Agustina, M.Hum dan Denis Kurniana, S.Pd. Kegiatan ini berlangsung selama sehari. (Anton Rudi)