Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Respon dan Gerak Cepat Polri Dalam Menerima Laporan Kebakaran Lahan

PedomanBengkulu.com, Manna – Respon dalam menanggapi setiap laporan yang diberikan oleh Polsek Kota Manna  Polres Bengkulu Selatan dalam hal terjadinya kebakaran lahan dipinggir jalan dua jalur Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan, pada Selasa (17/10/23).

Peristiwa  terjadinya  kebakaran lahan masyarakat dipinggir jalan dua jalur Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan, direspon cepat oleh anggota piket Polsek Kota Manna  dengan  langsung mendatangi lokasi kebakaran lahan tersebut  dan ditemukan api sudah menjalar dilahan kering didalam kebun masyarakat, lalu anggota piket menghubungi piket Kantor Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten  Bengkulu Selatan. Dan kemudian, Setibanya  satu unit  mobil Damkar dilokasi langsung melakukan pemadaman, sehingga  api sudah bisa dipadamkan dan tidak menjalar ke lokasi lain.

Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir SIK melalui Kapolsek  Kota Manna Iptu Antoni Fatulah SH  mengatakan membenarkan telah terjadi kebakaran lahan masyarakat dipinggir jalan raya dua jalur desa Gunung Ayu Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan.

” Benar telah terjadi kebakaran lahan masyarakat dipinggir jalan Raya dua jalur Kecamatan Kota Manna Bengkulu Selatan, Namun saat ini api sudah berhasil dipadamkan oleh Unit Damkar dibantu personil Polsek dan masyarakat ” ujarnya.

Pada kesempatan ini saya mengajak semua elemen masyarakat untuk tidak membakar sampah atau membuang punggung api rokok sembarangan, karena dari hal kecil itu bisa menimbulkan kebakaran terutama di musim kemarau seperti saat ini. pungkas Kapolsek. (Sdrbf)