Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Berkah untuk Bengkulu

 
Puluhan ribu manusia tumpah ruah di Kawasan Masjid Merah Putih Kelurahan Pekan Sabtu Kota Bengkulu sejak Ahad tanggal 23 Juli 2023 hingga Selasa tanggal 24 Juli 2023.

Seluruh peserta bersepakat untuk memakmurkan masjid yang ada di dunia. Masjid merupakan baromater utama ketakwaan masyarakat sehingga dengan makmurnya masjid, dunia menjadi sejahtera.

Dihadiri para ulama mancanegara, dalam pertemuan ini dibahas bagaimana upaya untuk memakmurkan masjid selama 24 jam dalam sehari dengan melibatkan berbagai sektor masyarakat, termasuk pentingnya pelibatan perempuan dalam amal agama di dalam rumah.

Di Kota Religius dan Bahagia ini juga lahir kesepakatan-kesepakatan dari puluhan ribu peserta untuk menyerahkan harta, diri dan jiwa supaya seluruh umat manusia taat kepada Allah subhanahu wa ta'ala dengan mengamalkan agama secara sempurna.

Puluhan ribu orang begitu khusyuk dalam salat dan berdoa secara berjamaah agar seluruh umat manusia selamat dari azab Allah, jauh dari musibah dan malapetaka, masuk surga secara berjamaah.

Meski mayoritas peserta berasal dari Lampung dan Bengkulu dengan beragam suku dan bahasa, namun semangat kebersamaan dan rasa persaudaraan terasa begitu kental di antara para peserta.

Semua saling menebar senyum, saling berbagi barang-barang keperluan, saling memuliakan, saling menghormati dan saling mengagungkan serta membesarkan nama Allah subhanahu wa ta'ala.

Wali Kota Bengkulu H Helmi Hasan yang mengikhlaskan rumah dinasnya digunakan untuk pertemuan besar ini mengatakan, pemerintah kota selalu akan memberikan dukungan terhadap kegiatan yang berorientasi pada penguatan nilai-nilai keagamaan dan persatuan umat Islam.

Helmi sendiri sangat berkeinginan agar Indonesia, khususnya Kota Bengkulu dijaga oleh Allah subhanahu wa ta'ala dari segala macam bala musibah dengan ketaatan dan amalan dakwah yang dilakukan oleh seluruh warga.

Helmi sendiri bercita-cita agar seluruh laki-laki balig salat berjamaah di masjid, seluruh perempuan menutup auratnya secara sempurna dan seluruh anak lahir menjadi generasi yang soleh dan solehah.

Para ulama mancanegara yang hadir juga mendasari penyampaiannya melalui Al-Qur'an dan Al-Hadist dengan cara yang begitu bersemangat agar peserta mengamalkan ajaran Islam secara sempurna dan mendakwahkannya ke seluruh penjuru dunia.

Acara ini bukan hanya menjadi berkah untuk Usaha Mikro Kecil dan Menengah yang menjajakan barang dagangannya di Kawasan Merah Putih, namun juga menjadi berkah untuk Bengkulu.

Dari pertemuan ini, sejumlah rombongan jamaah menyebar di Bengkulu untuk menjumpai saudara-saudara mereka dengan cara yang baik, mengajak untuk mentauhidkan Allah dengan beramal sebanyak-banyaknya.

Rombongan jamaah ini bergerak dengan rasa cinta kepada sesama untuk sebuah tujuan mulia bagaimana seluruh orang di Bumi Merah Putih ini 100 persen masuk surga yang penuh kenikmatan, kekal dan abadi.