Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Kasus Covid-19 di Seluma Naik Signifikan

Pedomanbengkulu.com, Seluma - Kabupaten Seluma mengalami kenaikan siginifikan, dalam jumlah kasus aktif Covid-19. Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Seluma, saat ini jumlah kasus aktif berjumlah 49 orang, dari total 266 total seluruh orang terkonfirmasi positif. Sedangkan untuk pasien sembuh saat ini jumlahnya 202 orang. 

Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kabupaten Seluma, Ahmad Tavip (22/6/2021) menyatakan, kenaikan jumlah kasus aktif ini mulai terjadi sejak minggu kedua Juni 2021. Bertambahnya jumlah pasien Covid-19 ini merupakan dampak pasca libur lebaran.  

"Kalau sebelumnya itu kan masih fluktuatif, hari ini naik dua kasus, besoknya tidak ada kenaikan, kemudian besoknya bertambah lagi, jadi tidak menentu. Untuk saat ini khususnya sejak minggu kedua dan ketiga Juni, jumlah kasus naik tajam," jelasnya. 

Tavip menyatakan, kasus aktif ini sebagian besar terdiri dari Orang Tanpa Gejala (OTG). Sedangkan kasus aktif lainnya dirawat di RSUD Tais dan Rumah Sakit di Kota Bengkulu. 

"Ada beberapa klaster, mulai dari rumah sakit, perusahaan, sampai dengan beberapa warga di pusat kota tais dan sekitarnya. Sebagian besar tanpa gejala, kalau yang mengalami gejala itu di rumah sakit di Kota Bengkulu dirawatnya," jelasnya. 

Saat ini berbagai langkah terus dilakukan Dinkes, untuk mencegah jumlah pasien aktif Covid-19 semakin bertambah. Penerapan protokol kesehatan yang ketat sangat berperan dalam mencegah bertambahnya pasien aktif.  

"Terus kami lakukan surveilance, tracing terhadap kontak erat pasien yang positif," jelasnya. (IT2006)