Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Terhambat Pengesahan Dewan, Walikota Apresiasi Rakyat Tetap Jalankan Samisake



BENGKULU, PB - Demi kepentingan mensejahterakan rakyat menengah ke bawah, Walikota Bengkulu H Helmi Hasan tetap bersabar menanti revisi Peraturan Daerah (Perda) Dana Bergulir Satu Miliar Satu Kelurahan (Samisake) disahkan oleh DPRD Kota Bengkulu.

"Empat tahun, bahkan hampir lima tahun Perda Samisake tidak juga di paripurnakan. Sabar saya mengatakan. Saya marah karena masyarakat menunggu itu," kata Helmi, Selasa (22/3/2017).

Meski revisi Perda Samisake itu belum disahkan, namun Helmi sangat mengapresiasi rakyat Bengkulu yang terus menjalankan dana bergulir ini.

"Rp 1 juta mungkin kurang berarti bagi kita. Namun bagi rakyat itu sangat berarti sebagai modal untuk mensejahtrakan kehidupan mereka yang lebih layak," ungkap Helmi kepada para pejabat Kota Bengkulu.

Samisake, tambahnya, untuk membantu rakyat bukan sebaliknya untuk menyusahkan rakyat. Dia meminta kepada pihak yang terkait untuk tidak mengganggu program pro rakyat.

"Tanggung jawab kita besar terhadap rakyat. Rakyat tidak butuh Walikota punya mobil Land Cruiser, untuk itu saya tidak punya Land Cruiser. Rakyat butuh pembangunan infrastruktur, rakyat butuh jalan mulus, rakyat butuh perhatian dari pemerintah," tegasnya. [AR]