Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

Festival Dangdut Meriahkan HUT PAN ke -18

Festival DangdutBENGKULU, PB - Acara Festival Dangdut di halaman Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Bengkulu Jl. S Parman, Kelurahan Tanah Patah, Kota Bengkulu, berlangsung meriah. Festival ini digelar dalam rangka memeriahkan HUT PAN ke 18.

Elvis Bakrie, Ketua Panitia penyelenggara acara mengatakan kegiatan lomba lagu dangdut ini sengaja digelar untuk memberi hiburan kepada masyarakat, juga untuk memberikan ruang berkreasi dan berkesenian kepada masyarakat umum, khusus pemuda.

"Alhamudillah, peserta lomba Festival Dangdut melampaui target. Peserta yang terdaftar dan mengikuti lomba hingga saat ini sebanyak 150-an peserta atau melampaui target dari yang semula hanya 100 peserta lomba," kata Elvis saat di temui di lokasi acara, Minggu (04/9/2016).

Acara festival yang telah dibuka sejak tadi pagi pukul 10.00 WIB masih berlangsung hingga saat ini. Dari jumlah peserta bisa dipastikan acara terus berlangsung hingga malam hari. Untuk finalnya akan berlangsung pada Senin malam pukul 20.00 WIB dan sekaligus pemberian hadia.

"Untuk hari ini ditentukan 10 besar yang akan memperebutkan paduan suara terbaik di malam final nanti. Pememang juara umum dan harapan 1, 2 dan 3 akan mendapatkan hadia khusus dari pantia," ungkapnya.

Menurut Elvis, lomba ini dapat menjadi wadah untuk menggali potensi dan bakat para pemuda. Dangdut ini jadi pilihan karena ini salah satu kesenian yang digemari masyarakat. Tujuannya ikut mendukung kesenian masyarakat.

"Kita bukan hanya ingin memasyarakatkan seni tetapi juga mendekatkan partai (PAN) ini dengan masyarakat. Kalau umumnya acara partai yang lain berlangsung di hotel maka kami ingin lebih dekat kepada masyarakat," terang Elvis sambil menyurup kopi.

Anggi Perwira Wijaya Kusuma (24), pemuda asal Kabupaten Bengkulu Tengah menjadi salah satu peserta Festival Dangdut dengan nomor 19. Ia mengaku telah mendaftar sejak tanggal 1 Agustus lalu. "Saya membawakan lagu Cinta Noda Hitam. Lagu yang pernah dipopulerkan Meggy Z," ungkapnya.

Dalam acara ini ia akan memberikan yang terbaik. Manfaatnya tentu banyak selain dapat menambah pengalaman, juga menambah teman. "Ini sarana buat anak muda untuk mengasah bakat. Acara ini kalau perlu diadakan lagi dan peserta dan sponsornya lebih luas bukan di partai saja," ungkapnya dengan ucapan terimakasih kepada PAN.

Masyarakat umum pun dapat menikmati acara yang digelar terbuka di depan halaman kantor tersebut. Beberapa pengguna jalan tampak mampir untuk menikmati acara tersebut. Irfan Sani (43), warga Anggut, merasa senang dengan acara festival dangdut yang digelar terbuka dipinggir jalan.

"Sayangnya kami baru tahu, padahal anak saya juga punya bakat bernyanyi," terangnya.

Yang menarik, juri dalam festival ini diisi oleh salah satu kontestan dangdut KDI tahun 2010 lalu, Merry Mahdalena. KDI merupakan kontes dangdut terbesar kedua di Indonesia setelah Dangdut Academy. Selain itu Mis Wita Dewi yang merupakan artis lokal. Festival Dangdut ini diringi oleh organ musik Dubes Irama. (Yn)