Sticky

FALSE

Page Nav

HIDE

GRID

GRID_STYLE

Hover

TRUE

Hover Effects

TRUE

Berita Terkini

latest

HUT Bengkulu Selatan, Datangkan Penceramah Nasional

12714165_1038040556261465_2055181841_nBENGKULU SELATAN, PB - Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bengkulu Selatan yang ke-67 pada tanggal 8 Maret Mendatang, Pemda Bengkulu Selatan bakal menggelar berbagai kegiatan. Diantaranya acara zikir dan tabligh akbar. Direncanakan tabligh akbar tersebut akan mendatangkan ustad atau penceramah berkaliber skala nasional.

Baca juga: Program Kampung Sejahtera Harus Berkelanjutan

Hal tersebut terungkap pada saat rapat persiapan HUT Bengkulu Selatan Selasa (9/2/2016).

Usulan acara tabligh akbar dan zikir bersama tersebut datang dari perwakilan Kantor Kementerian Agama Bengkulu Selatan. Namun pihak Kemenag menawarkan kepada peserta rapat apakah akan mengundang penceramah dari lokal, penceramah tingkat provinsi atau tingkat nasional. Termasuk juga masalah pendanaan acara tabligh akbar dan zikir bersama itu.

Menanggapi hal tersebut, selaku pimpinan rapat Sekda Bengkulu Selatan Rudi Zahrial langsung menanggapi bahwa untuk acara tabligh akbar diusahakan harus dari penceramah berskala nasional.

"Kita lihat acara di kabupaten lain bisa mendatangkan ustad dari nasional, kenapa kita tidak. Gimana caranya, saya harapkan yang datang nanti itu penceramah nasional," tekan Rudi.

Meskipun belum dipastikan, acara tabligh dan zikir akbar tersebut akan digelar di Lapangan Sekundang pada hari Senin tanggal 7 Maret 2016. Pesertanya diambil dari perwakilan isntansi pemerintah, ormas Islam, majelis takli, pengurus masjid dan pelajar.

Di samping itu, masih banyak acara yang akan dilaksanakan seperti hiburan rakyat, bakti sosial, donor darah, Gerak Jalan santai, penghijauan dan pertandingan olahraga.

Rapat yang dimulai sekira pukul 10.00 WIB tersebut dibuka oleh penjabat Bupati Bengkulu Selatan Din Ikwan dan dihadiri oleh Sekda, Asisten, Kemenag, Pihak Polres Bengkulu Selatan, dan seluruh ketua Seksi panitia HUT BS ke-67. (Apdian Utama)